Diberdayakan oleh Blogger.

Total Tayangan Halaman

Translate

Blogroll

BISNIS ANDA KITA

Jumat, 24 Juni 2011

Dinar Emas, Investasi Menggiurkan

EKO BUDIYANTO
SIAP - Staf karyawan Gerai Dinar Pekalongan siap melayani masyarakat.

Dinar Emas, Investasi Menggiurkan
* Berasaskan Syariah
* Menyelamatkan Dana Umat

PEKALONGAN - Perkembangan lembaga keuangan dan institusi sejenisnya semakin marak akhir-akhir ini, berbagai produk perbankan semakin ramai memenuhi baliho di pinggir jalan. Demikian dituturkan General Manager Gerai Dinar Pekalongan, Amir Mahmud SE Sy, MH, kemarin.
Menurutnya, mulai dari iklan kartu kredit yang menjanjikan kemudahan dan kenyamanan bertransaksi hingga produk gadai emas yang ditempelkan di kaca belakang angkutan umum. Termasuk yang menawarkan kemudahan pembiayaan sampai dengan bermacan jenis tabungan untuk simpanan dan investasi.
Yang disebut investasi, tambahnya, menjadi pilihan menarik bagi nasabah yang memiliki idle money. Artinya uang tersebut tidak digunakan untuk kebutuhan sehari-hari atau dalam waktu dekat.
Pertanyaannya adalah instrumen investasi apa yang jelas aman dan memberikan return cukup tinggi? Jika anda mempunyai deposito rupiah di Bank, saat ini rata–rata tingkat return yang diberikan sekitar 5-7 % per-annum. Deposito Wadiah di bank syariah, perhitungannya juga akan memberikan bonus yang kurang lebih ekuivalen dengan prosentase tersebut.
Bagaimana dengan deposito dolar? Tanya Amir. Sebenarnya memegang dolar pun tidak terlepas dari resiko besar fluktuasi dan penurunan nilai. Karena baik rupiah, maupun dolar adalah mata uang berjenis fiat (kertas) yang nilai nominalnya tidak sebanding dengan nilai fisiknya.
“Adakah mata uang yang nilainya terus stabil. Sehingga kita tidak akan merugi, bahkan menangguk untung bila memegangnya? Sehingga bisa dijadikan instrumen investasi dan memproteksi aset kita untuk masa depan?” Tanya Amir.
Jawabannya, ada. Peganglah mata uang yang yang nilai nominalnya sama dengan nilai intrinsiknya. Mata uang itu adalah koin dinar (emas). Yang nilainya baku dan tidak terdevaluasi.
Kenapa dinar? Menurut Muhaimin Iqbal (owner jaringan Gerai dinar), karena mata uang ini kebal akan krisis. Nilainya sepanjang waktu terus stabil. Bahkan, selalu meningkat apabila ia dikonversikan dengan mata uang fiat, seperti rupiah, bahkan dolar AS sekalipun. Hal itu lantaran dinar memiliki karakteristik nilai nominalnya sama dengan nilai intrinsiknya, seperti disebut di atas, nilai dinar ini baku dan tidak terdevaluasi.
Makanya, tambah Amir, nilai satu dinar sekarang, yaitu 4,25 gram emas 22 karat adalah sama persis dengan satu dinar jaman Khalifah Umar Bin Khattab yang juga 4,25 gram emas di masa itu. Dengan karakteristik tersebut, maka nilai dinar apabila dikonversikan dengan mata uang fiat secara otomatis akan terus meningkat.
Ambil contoh saja, nilai satu dinar per Desember tahun 2010 telah mencapai kisaran angka Rp 1.750.000. Bandingkan pada Juli 2010 lalu, harganya masih di kisaran Rp 1.450.000. Berarti hanya dalam waktu enam bulan terakhir, nilainya sudah naik hampir 20%. Menarik bukan? Itu hitungan jangka pendek. Bila dilihat jangka panjang, ternyata akan didapatkan data yang mencengangkan. Bahwa trend harga dinar dalam 10 tahun terakhir ternyata naik sekitar 270%. Bisa anda bayangkan keuntungan memegang dinar dalam jangka panjang ini. Makanya, tak heran jika sekarang mulai banyak orang yang memegang dinar sebagai instrumen investasi. Maka jadilah dinar sebagai pilihan investasi riil bagi masyarakat.
Lalu bagaimana caranya untuk dapat berinvestasi Dinar? Kabar gembira bagi anda karena kini telah ada 36 Agen jaringan Gerai Dinar di Indonesia, salah satunya di Pekalongan pertengahan 2010 lalu telah berdiri “Gerai Dinar Pekalongan – BMT Daarul Mustaqim” Gerai Dinar Pekalongan ini menjadi bagian dari agen Gerai Dinar Pusat di Depok Jawa Barat.
Berbeda dengan Lembaga Keuangan yang lain gerai Dinar menawarkan produk jual beli dinar dan tabungan berbentuk simpanan uang yang akan dikonversi menjadi Dinar Emas. Selain sebagai Instrumen investasi yang aman, gerai dinar juga memberikan fasilitas pengadaan Dinar Emas untuk keperluan : Qard (pinjaman), Zakat, Mas Kawin/mahar, hadiah dll.
Aminuddin SH, Ketua Umum KJKS BMT Daarul Mustaqim menuturkan, bahwa Gerai Dinar menawarkan kepada masyarakat Pekalongan supaya memproteksi atau mengamankan asetnya. Salah satunya melalui investasi dinar emas, sebagai pilihan investasi, karena dinar emas tidak tergerus oleh inflasi. Sesuai hadist, 1 dinar samadengan 4,25 gram dengan kadar 22 karat.
Menurut Luthfiati Hasina, marketing Gerai Dinar Pekalongan animo masyarakat Pekalongan cukup baik. “Yang kami lakukan adalah langkah sosialisasi dan edukasi pada masyarakat luas untuk memahami fungsi dinar sebagai instrumen investasi dan proteksi nilai.”
Proses sosialisasi ini dilakukan melalui berbagai media, mulai dari pencetakan brosur dan buletin mingguan, On Air di Radio hingga Talk Show. Dengan harapan masyarakat semakin mengenal Dinar Emas yang pernah tercatat sebagai mata uang modern yang dipakai paling lama (14 Abad) dalam sejarah manusia. Anda tertarik? (dal/ap11)

0 komentar