Diberdayakan oleh Blogger.

Total Tayangan Halaman

Translate

Blogroll

BISNIS ANDA KITA

Jumat, 19 September 2014

Ekspor Toyota Naik 30%



PERKENALKAN - President Director PT.Toyota Astra Motor (TAM) - Hirojuki Fukui (kiri) bersama Vice? President Director - Suparno Djasmin (kanan) memperkenalkan kendaraan konsep Toyota FV2 dalam pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2014 di Jakarta Internasional Expo (JIExpo) Kemayoran - Jakarta, Kamis (18/9).

Ekspor Toyota Naik 30%

JAKARTA - Toyota Indonesia dalam pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) ke 22 pada 18 - 28 september 2014 di Jakarta International Expo (JIExpo) Kemayoran, Jakarta kali ini menempati booth seluas 2.850 m2 atau terbesar diajang IIMS 2014.
IIMS adalah pameran terbesar otomotif di Indonesia dan menjadi menjadi acuan para industri otomotif di Indonesia dan Asia Tenggara, IIMS 2014 ini akan menempati lahan seluas 83.137 m2 atau naik 10% dibanding luas lahan yang digunakan untuk pameran tahun lalu.
Sebanyak 36 merek anggota Gaikindo, terdiri dari 29 kendaraan penumpang (passanger cars) yakni Alfa Romeo, Audi, BMW, MINI, Chevrolet, Daihatsu, Datsun, Ford, Jeep, Chrysler, Dodge, FIAT, Jaguar, Land Rover, Mercedes-Benz, Smart, Renault, Hyundai, Honda, KIA, Mazda, Mitsubishi Motors, Nissan, Infiniti, Suzuki, Subaru, Toyota, Tata Motors, VW, dan 7 kendaraan komersial (commercial vehicles) yakni FAW, Hino, Isuzu, Mitsubishi FUSO, Tata Motors, Toyota Dyna, UD Trucks.
Toyota kali ini menghadirkan berbagai produk kendaraan dan juga kendaraan konsep Toyota dengan teknologi terbaru yang ramah lingkungan, seperti mobil konsep FCV Next Generation Future Technology berbahan bakar hydrogen sebagai salah satu teknologi masa depan.
Vice President Director PT.Toyota Astra Motor (TAM) Suparno Djasmin mengatakan, "Sudah 43 tahun Toyota hadir di Indonesia, dengan semangat tumbuh bersama Indonesia kami akan selalu memberikan kontribusi untuk pembangunan ekonomi dan pengembangan sektor industri otomotif. Semangat ini akan terus berlanjut ke masa-masa datang melalui pengembangan produksi, pasar, ekspor maupun program lingkungan dan peningkatan kualitas SDM," kata Djasmin dalam sambutan opening commercial booth Toyota dalam event IIMS 2014 di JIEXPO Kemayoran Jakarta, Kamis (18/9).
Salah satu capaian terbesar Toyota saat ini adalah 90% produk-produk Toyota yang dijual di Indonesia dengan local content sekitar 60% - 85%, dengan capaian ini Toyota Indonesia siap menghadapi berbagai tantangan di sektor otomotif seperti diberlakukannya Masyarakat Ekonomi ASEAN 2015 mendatang. Capaian ini selain didukung iklim ekonomi dan kebijakan pemerintah yang kondusif, juga peran besar dari principal Toyota Motor Corporation seperti dukungan investasi. Dengan investasi ini Toyota Indonesia mampu menghadirkan produk-produk untuk memenuhi pasar domestik maupun pasar global.
Hadirnya PT.Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) membuat Toyota Indonesia makin dipercaya pricipal Toyota untuk melakukan ekspansi ekspor ke lebih dari 70 negara di dunia dengan kualitas standart Global Toyata. Secara kumulatif Toyota Indonesia sejak ekspor pertama kali tahun 1987 hingga agustus 2014 sebesar 620 ribu unit dengan total nilai lebih dari USD 12 milyar. Untuk tahun 2014 ini dari januari hingga agustus total ekspor Toyota kendaraan utuh (CBU) sudah mencapai angka 97.111 unit atau naik 30% dari tahun lalu dalam periode yang sama, kontribusi terbesar disumbang Toyota Fortuner,  disusul Kijang Innova kemudian Vios," tambah Djasmin.
Ditempat yang sama, Rachmat Samulo selaku Marketing Director PT.TAM mengatakan, dalam IIMS 2014 ini tema yang dipilih adalah Creating Tomorrow for Indonesia. "Melalui tema ini, kami ingin menyampaikan bahwa Toyota Indonesia bertekad melanjutkan kontribusinya kepada Indonesia melalui pengembangan industri ototomotif dengan produk yang sesuai kebutuhan masyarakat, layanan purna jual, serta program CSR," tambah Rachmat.
Dalam IIMS 2014 ini booth Toyota merupakan booth terluas sepanjang penyelenggaraan IIMS, berada dalam ruangan Hall D dan commercial booth berada diluar. Luas total booth Toyota adalah 2.850 m2, untuk main booth 2.100m2 dan 750m2 untuk commercial booth. "Toyota kali ini menampilkan 17 model terkini, 3 unit teknologi masa depan, 3 unit simulator, dengan total 35 produk dan unit display," jelas Rachmat. (bunda manis)

0 komentar