Diberdayakan oleh Blogger.

Total Tayangan Halaman

Translate

Blogroll

BISNIS ANDA KITA

Selasa, 08 September 2009

Kusuma Motor Utamakan Kualitas

BERPOSE - Pemilik Kusuma Motor saat berpose diantara sepeda motor bekas yang dijualnya.

PEKALONGAN - Besarnya persaingan jual beli motor bekas (mokas) menjadikan beberapa diler mokas berusaha memberikan yang terbaik bagi konsumennya. Seperti dari Kusuma Motor di Jalan Urip Sumoharjo no 230 Pekalongan ini.
Menurut pegelola diler Kusuma Motor, Suwito Hadi "Kusuma Motor tidak sekedar menjual dan membeli sepeda motor bekas saja, tetapi juga ingin memberikan yang terbaik bagi pelanggan, yakni dengan mengutamakan kualitas mokas yang dibeli. Dengan begitu konsumen akan merasa senang dan puas bila membeli mokas disini," jelasnya.
Dijelaskan, diler ini menerima mokas dari merk apapun, mulai dari tahun dasar 2004. Selain mokas dari kota Pekalongan yang berplat G, Kusuma Motor juga menerima mokas yang berasal dari luar Kota Pekalongan.
Selain itu, diler ini juga melayani pinjaman uang dengan jaminan BPKB sepeda motor. "Selain menjual mokas, kami juga melayani pinjaman uang dengan syarat jaminan BPKB, yang angsurannya bisa dilakukan melalui tiga pilihan, yakni flat dengan jangka waktu hingga 48 bulan, breg yang jangka waktunya selama 12 bulan dan menurun yang juga 12 bulan. Dengan proses yang cepat, uang langsung cair dan tanpa survey, jadi bagi siapa saja yang membutuhkan dana cepat tidak salah kalau datang ke Kusuma Motor," ungkapnya.
Ditambahkan, sebelum sepeda motor dibeli, pihaknya akan melakukan pengecekan terlebih dahulu, barangkali ada kerusakan maupun penggantian onderdil. Dan yang paling menarik lagi, Kusuma Motor dalam pembelian menanggung seluruh biaya balik nama. (anis)

0 komentar