Diberdayakan oleh Blogger.

Total Tayangan Halaman

Translate

Blogroll

BISNIS ANDA KITA

Kamis, 01 Desember 2011

Lebih Untung dan Mudah

BERI PENJELASAN - Costumer Service Nasmoco Toyota saat menerangkan tata cara Booking Service kepada salah satu costumernya.

Lebih Untung dan Mudah
*Booking Service Nasmoco Toyota

BAROS - Layanan Booking Service di bengkel Nasmoco Toyota Pekalongan Jalan Raya Kalibanger KM.3 Pekalongan banyak memberikan untung dan kemudahan kepada costumernya. Dengan booking service costumer tidak perlu antri, karena sudah melalui jalur penerimaan khusus dan berbagai kelebihan lainnya.
Demikian diterangkan Subhan Firdaus, Kepala Bengkel Nasmoco Toyota Pekalongan kepada Radar saat ditemui di bengkelnya, dengan booking service costumer akan diberi kemudahan dalam menservis mobilnya.
"Dengan adanya booking servis, costumer dapat merencanakan jadwal servis yang diinginkan. Jadi datang sesuai dengan waktu yang diinginkan costumer," jelasnya.
Ditambahkan, dengan booking service juga ada estimasasi hal-hal apa yang akan dilakukan pada saat servis. Sehingga Toyota akan menyiapkan teknisi dan suku cadang yang diperlukan sebelumnya.
Menurutnya dengan layanan tersebut, berbagai macam suku cadang yang diperlukan akan lebih siap tersedia. Karena sebelumnya sudah dipesan, kalaupun tidak ada di bengkel bisa dipesan ke Toyota pusat.
"Perlakuan ini tentu bisa membuat efisiensi waktu costumer semakin tepat. Karena begitu kendaraan datang tepat waktu, akan langusng dikerjakan oleh teknisi kami," ujarnya.
Tidak dalam hal kecepatan dan ketepatan servis saja yang diberikan oleh bengkel tersebut. Jika costumer tepat waktu seperti yang dijanjikan untuk menservis mobilnya, akan mendapat kesempatan ikut undian cabut hadiah langsung. Dengan beebagai macam hadiah menarik, yang siap diambil berupa topi, jaket eksklusif, kaos toyota dan blender.
"Kami juga menambahkan lagi berupa diskon khusus atau potongan jasa servis kepada costumer kami yang melakukan booking servis, minimal satu hari sebelum servis. Jadi kami sarankan agar costumer kami selalu melakukan booking servis saat akan menservis mobil kesayangannya," pungkasnya. (*)

0 komentar