Kombinasi ini ternyata menambah minat masyarakat yang ingin tampil modis dengan kerudungnya.
Saat ini banyak beredar kerudung dengan beragam variasi tersebut. Dari sekedar kain yang lebar hingga kerudung instant yang mudah dipakai. Yana, karyawan Azni Collection yang ada di Mega Centre menuturkan bahwa saat ini yang sedang banyak dicari kerudung sepeti dalam sebuah film, "Model ayat-ayat cinta saat ini banyak dicari," ujarnya.
Kerudung ini menggunakan bahan kaos, sehingga menjadikan pemakainya terasa nyaman. Sebab bahannya lebih mampu menyerap keringat serta adem.
Disamping itu kerudung model karimun atau yang terkenal dengan kerudung langsungan juga ditawarkan. Harganya sekitar Rp 18 ribuan. Produk-produk tersebut di suplai dari Kota Bandung.
Penampilanpun akan semakin modis jika menggunakan kerudung dengan variasi bunga dan tali pita. Meskipun pada dasarnya, modifikasi tersebut dilakukan sesuai dengan keinginan pemakai. Tinggal dipilih saja. (dalal muslimin)
0 komentar
Posting Komentar