Diberdayakan oleh Blogger.

Total Tayangan Halaman

Translate

Blogroll

BISNIS ANDA KITA

Minggu, 01 Maret 2009

Telkomsel School Community Berikan Tarif Hemat

SEBAGAI loyalitas dan apresiasi atas kepercayaan pengguna ponsel di Indonesia yang memilih produk Kartu As sebagai sarana komunikasinya yang jumlahnya mencapai 20 juta yang merupakan bagian dari 69 juta pelanggan secara nasional, Telkomsel mempunyai program yang di beri nama ”Kartu As School Community”.Program School Community adalah program kerjasama antara Telkomsel dengan berbagai institusi sekolah yang bertujuan untuk mendukung dan mengakomodir aktivitas siswa dengan memberikan keuntungan tidak hanya untuk siswanya sendiri, namun juga untuk institusi sekolah maupun para orang tua murid.
Dengan program ini Telkomsel memberikan keuntungan bagi siswa, guru, dan orang tua yang tergabung dalam komunitas sekolah untuk dapat berkomunikasi dengan tarif yang lebih hemat yaitu hanya Rp 4/detik dan untuk SMS hanya Rp 35 perkirim.
Untuk tergabung dalam program School Community ini, bagi pengguna kartu As yang tergabung didalamnya harus mendaftarkan menjadi anggota Gen’Asik terlebih dahulu dan cukup mendaftarkan diri secara GRATIS dengan melakukan registrasi melalui SMS (ketik ´daftar´ dan kirim ke nomor 4545), GraPARI, Call Center 116, Web Site http://www.telkomsel.com/, atau email ke cs@telkomsel.co.id
Saat ini di wilayah Jateng & DIY lebih dari 630 sekolah sudah terdaftar dalam komunitas School Community. Kegiatan yang pernah dilakukan di sekolah-sekolah yang tergabung dalam komunitas ini yaitu dengan menggelar berbagai kegiatan yang bersifat kreatif dan inovatif dan pembekalan terhadap pendidikan di sekolah yang bertujuan untuk kemajuan generasi muda yang berkualitas. Program yang di lakukan tidak hanya bersifat fun dan hiburan saja, tapi berbagai kepedulian di lakukan sebagai bentuk dari Corporate Social Responsibility (CSR) khususnya di dunia pendidikan.
Kegiatan yang dilakukanpun sangat beragam, seperti , pemberian beasiswa kepada pelajar yang berprestasi, Try Out Ujian Akhir Nasional, Pemberian bantuan alat-alat Olahraga, SMS Sekolah sebagai sarana pendukung pendidikan seperti absensi, hasil ujian, pembayaran SPP, PR harian dan lainnya.
Sebagai wujud kepedulian dan tanggung jawab sosial terhadap dunia pendidikan, Telkomsel juga memberikan bantuan ke berbagai sekolah yang tergabung dalam School Community yang di wujudkan berupa perbaikan wc, pengecatan kelas, perbaikan plafon, pemberian buku pelajaran untuk support belajar mengajar, bantuan alat-alat olahraga, dan bentuk lainnya dengan melihat aspek kebutuhan yang di sesuiakan masing-masing sekolah.
Dengan program ini, Telkomsel terus berupaya melakukan kepedulian dan perhatian terhadap generasi muda dengan berbagai kegiatan bermanfaat buat pelajar. Telkomsel mengajak para pelajar yang tergabung dalam komunitas Kartu As School Community untuk ikut peduli terhadap perkembangan dan kemajuan Bangsa dengan berbagai kegiatan yang positif.
Sebagai perusahaan yang mayoritas kepemilikan sahamnya 65% dimiliki pemerintah melalui BUMN Telkom, Telkomsel berharap keberadaan Telkomsel bisa menjadi manfaat bagi masyarakat, lingkungan, dan negara. Melalui program School Community Telkomsel berupaya memberikan dukungan nyata terhadap program pemerintah dalam menciptakan generasi yang cerdas dan berkualitas di kalangan pelajar yang merupakan generasi penerus bangsa. (dalal muslimin)

0 komentar