Jumadi S, Head Of Pekalongan Reps Off menjelaskan bahwa acara Indosat Pers Adventure dialaksanakan untuk menyambut HUT ke 41 Indosat pada 20 November mendatang. Disamping itu juga sebagai wahana untuk saling silaturahmi antara Indosat Pekalongan dengan insan pers. "Ini untuk menyambut HUT Indosat serta untuk menjalin silaturahmi bersama," jelasnya.
Selain itu juga disampaikan bahwa Indosat berhasil meraih The Best Achievement Award Penyelenggara Telepon Bergerak Seluler dari Badan Regulasi Telekomunikasi Indonesia (BRTI) pada Malam Penghargaan Telekomunikasi 2008, yang diselenggarakan untuk pertama kalinya oleh regulator atau pemerintah. Penghargaan tertinggi sebagai apresiasi terhadap operator seluler terbaik ini diberikan oleh Menteri Komunikasi dan Informatika Mohammad Nuh kepada Direktur Utama Indosat Johnny Swandi Sjam (10/11) kemarin di Jakarta.
Penghargaan ini merupakan wujud kepercayaan terhadap segala upaya dan komitmen Indosat dalam mematuhi regulasi, membangun dan memberikan layanan terbaik kepada masyarakat. Penghargaan ini digunakan untuk memacu Indosat untuk terus memberikan manfaat terbaik kepada masyarakat.
Selama berada dalam kegiatan, diisi dengan kegiatan outbond yang sudah tersedia di OW Linggo Asri. Seperti flying fox, jembatan birma, jembatan lorong dan lain sebagainya. Dilanjut dengan acara potong tumpeng oleh Jumadi S, serta acara kuis seputar produk Indosat dengan berbagai hadiah dan souvenir menarik. (dalal muslimin)
0 komentar
Posting Komentar