Diberdayakan oleh Blogger.

Total Tayangan Halaman

Translate

Blogroll

BISNIS ANDA KITA

Rabu, 26 November 2008

Laptop Naik Imbas dari Krisis Global

HARGA NAIK - Adanya krisis keuangan global yang kini sedang melanda Amerika Serikat mengakibatkan harga-harga beberapa produk elektronik naik.

PEKALONGAN - Meskipun banyak yang mengatakan bahwa krisis global yang kini sedang melanda negara besar, tidak memepengaruhi bisnis di Indonesia. Namun lonjakan harga terjadi pada beberapa produk barang yang transaksinya menggunakan atau bersinggungan dengan kurs dollar. Seperti halnya dengan beberapa produk notebook atau lebih dikenal dengan laptop. Akibatnya berdampak pada harga jual yang turut merangkak naik, mengikuti perkembangan nilai mata uang asing.
Seperti diungkapkan oleh Anto, karyawan di Toko Elektronik Retno Abadi Pekalongan. "Harga elektronik mengalami kenaikan lebih dari Rp 200 ribuan, ini terkait dengan adanya kenaikan dollar menjadi sekitar Rp 10.800-an," jelasnya. Namun, diakuinya, kenaikan hanya terjadi pada produk-produk yang transaksinya banyak bersinggungan dengan dollar. "Seperti beberapa produk laptop atau notebook," tambahnya. Seperti dicontohkan, laptop merek Toshiba jenis L310-N4014 dari harga sekitar Rp 7,1 juta menjadi Rp 7,3 jutaan. Acer juga tak ketinggalan, dari harga Rp 6,35 jutaan menjadi Rp 6,55 jutaan.
Produk elektronik lainnya cukup dibilang masih stabil-stabil saja. Tidak terpengaruh dengan adanya krisi tersebut. "Untuk produk TV, kulkas, kamera, masih stabil saja," ujarnya.
Senada juga dikatakan oleh Heri, karyawan dari Orion Komputer Pekalongan, bahwa laptop mengalami kenaikan hingga ratusan ribu rupiah. "Hampir semua merek mengalami kenaikan harga antara Rp 200 ribu hingga Rp 400 ribuan," tandasnya. Menurutnya, kenaikan harga akan terjadi pada produk yang pembelanjaannya menggunakan dollar. "Barang yang tidak naik hanya yang umum-umum saja," tukasnya.
Tentunya, bagi anda yang ingin memiliki laptop, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan. Jangan asal terpengaruh harga saja. Seperti sistem operasi yang digunakan. Laptop sekarang biasanya sudah dibundel dengan Windows Vista sebagai sistem operasinya, namun untuk itu Anda harus membayar lebih karena harga windows vista mahal. Salah satu cara agar harga laptop yang Anda beli tidak terlalu mahal Anda bisa mengisinya dengan OS Linux, namun jika Anda pencinta Windows tetapi Anda tidak mau membayar mahal maka solusinya adalah dengan mengisi Windows XP.
Pilih kecepatan prosesor yang sesuai dengan kebutuhan, jika laptop hanya digunakan untuk mengetik, menghitung dan browsing, maka pilihlah yang standar saja (dibawah 2Ghz), namun jika untuk mengedit foto, edit video dan main game disarankan untuk memilih kecepatan prosesor diatas 2Ghz.
Salah satu faktor lainnya adalah ukuran layar, jika Anda penikmat nonton DVD dan main games dilaptop maka pilihlah layar yang besar, namun jika Anda orang yang mobile disarankan memilih layar yang kecil, karena semakin besar layarnya semakin berat laptopnya, hal ini tentu merepotkan Anda yang bersifat mobile.
Dari semua faktor, yang paling penting, terutama bagi Anda yang mobile karena tidak selalu tersedia aliran listrik disemua tempat. Waktu baterai laptop yang beredar dipasaran biasanya kuat sampai 2-3 jam walaupun ada yang sampai 5 jam. Jika Anda orang yang mobile disarankan untuk memilih laptop dengan waktu baterei yang lama. Anda pasti tidak ingin kan ketika sedang bekerja dan mau dikirim via email, baterei Anda tiba-tiba habis. (dalal muslimin)

0 komentar