Diberdayakan oleh Blogger.

Total Tayangan Halaman

Translate

Blogroll

BISNIS ANDA KITA

Selasa, 02 Desember 2008

Makan Enak dalam Keteduhan di Pantai Sigandu Batang

NIKMAT - Suasana makan akan semakin nikmat dengan keteduhan pohon dan lapangnya ruang yang disediakan.

PEKALONGAN - Teduhnya suasana yang ada dilokasi objek wisata pantai Sigandu Batang, semakin menambah asyiknya acara makan disana. Dikelilingi panorama indah bunga melati, serta ruang makan yang lebar, membuat pengunjung semakin betah untuk berlama-lama. Sekat-sekat ruangan yang sengaja dibuat oleh pihak pengelola dapat digunakan pula untuk acara resmi. Seperti meeting, ulang tahun dan lainnya.
Seperti terlihat di Aloha Seafood yang menghadirkan suasana tempat makan yang teduh dalam balutan kebun melati. Angin pantai juga kian terasa di kulit. Iwan, pemilik Aloha Seafood menyebutkan bahwa tempatnya menyediakan aneka masakan laut. Dengan berbagai jenis masakan, dari goreng, bakar, maupun rebus.
Pantas saja pada waktu liburan lebaran kemarin tempatnya ramai oleh kunjungan masyarakat. Pengunjungpun selain ingin menikmati masakan laut, merekapun ingin menikmati panorama pantai. "Ramai waktu liburan dan lebaran kemarin," ujarnya.
Pengunjung yang datangpun beragam, dari ABG, keluarga, hingga kalangan bisnis kantoran. Mereka kebanyakan menggemari beberapa menu, "Paling diminati kepiting gemes, cumi bakar, hingga bawal laut dipecel," tutur Sukron, salah satu karyawan. Harganya dipatok sekitar Rp 25 ribu dan Rp 40 ribuan. Sedangkan minumannya tersedia dari berbagai juice buah-buahan, dengan kisaran harga antara Rp 2 ribu hingga Rp 7 ribuan. "Minuman yang paling diminati pengunjung seperti juice alpokat dan kelapa muda," jelasnya.
Aloha yang buka dari pukul 8.30 hingga 9 malam, pengunjungnya cukup ramai. "Tingkat kunjungan rata-rata untuk hari biasa 50-an orang per hari," ungkap Iwan. Apalagi saat ada acara bersama yang diadakan oleh pihak pengelola, semisal nonton bareng sepak bola atau motor GP.
Tempat makan yang sudah beroperasi kurang lebih sejak tahun 2003, atau sejak objek wisata Sigandu dikelola, juga menyediakan menu cumi baik rebus maupun bakar. Masakan yang satu ini tergolong cukup unik sebab dimasak layaknya kentucky dan dibuang tintanya. Sehingga cumi tidak berwarna hitam layaknya masakan cumi. Ada sekitar 13 lokasi ruang makan, baik didalam maupun luar. Silahkan saja dicoba. (dalal muslimin)

0 komentar