Diberdayakan oleh Blogger.

Total Tayangan Halaman

Translate

Blogroll

BISNIS ANDA KITA

Jumat, 13 Februari 2009

Atasi Kemiskinan Lewat Pinjaman Produktif

PEKALONGAN - Pengentasan kemiskinan di Kota Pekalongan memang perlu mendapat perhatian lebih, terutama melalui beragam kegiatan yang produktif. Sehingga masyarakat akan mampu keluar dari garis kemiskinan dengan sendirinya. Seperti dengan program Kredit Kartini Mandiri (KKM) dan Kredit Kepedulian Bakul Sejahtera (KKBS) yang merupakan pinjaman produktif.
BPR Sejahtera Artha Sembada di Jalan KH Mansyur Pekalongan saat ini mencoba memberikan perhatian kepada usaha kecil menengah (UKM) dengan memberikan beberapa kredit. MN Bernadin selaku Direktur menjelaskan, bahwa kredit ini diberikan kepada pengusaha kecil menengah untuk mencoba mengentaskan kemiskinan di Pekalongan. "Program ini secara tidak langsung membantu pemerintah dalam pengentasan kemiskinan," jelasnya.
Dijelaskan, seperti dengan memberikan Kredit Kartini Mandiri (KKM) yang ditujukan khusus kepada kaum wanita. Dengan pengelompokan tertentu anggota KKM mendapat pinjaman minimal Rp 500 ribu dan maksimal Rp 1 juta. "Syaratnya tidak mampu dan tidak punya jaminan," jelasnya. Kelebihannya, KKM menggunakan sistem renteng. Yakni anggota yang satu bisa mendapat sokongan dari anggota yang lain bila tidak bisa mengangsur.
Disamping itu ada Kredit Kepedulian Bakul Sejahtera (KKBS). "Ini khusus untuk bakul. Seperti pedagang asongan, pedagang kaki lima dan pedagang pasar tiban," jelasnya. KKBS ini terbagi menjadi dua, KKBS tanpa jaminan dan KKBS jaminan. "Tanpa jaminan maksimal pinjaman Rp 1 juta. Sedangkan dengan jaminan sampai dengan Rp 5 jutaan," terangnya.
"Diharapkan dengan adanya program tersebut, angka kemiskinan dan pengangguran di Kota Pekalongan dapat terminimalisir," pungkasnya. (dalal muslimin)

0 komentar