Diberdayakan oleh Blogger.

Total Tayangan Halaman

Translate

Blogroll

BISNIS ANDA KITA

Selasa, 05 Maret 2013

Miniatur Kapal Cantik untuk Hiasan



CANTIK - Berbagai miniatur kapal cantik cocok dipajang sebagai hiasan.

Miniatur Kapal Cantik untuk Hiasan

BATANG - Beragam miniatur kapal cantik ditawarkan di stan Batang Expo di Jalan Kartini samping rumah dinas Bupati Batang. Miniatur ini bisa diletakkan di ruangan rumah atau kantor, sehingga terlihat menarik.
"Stand kami menyediakan bermacam miniatur kapal ikan cantik, sangat cocok buat dipajang di ruangan rumah maupun kantor, ada berbagai macam bentuk kapal ikan seperti kursin maupun pinisi," ucap Sumarsono salah satu penjaga stan yang juga perangkat desa Klidang Lor saat ditemui Radar di tempat.
Disebutkan, miniatur kapal sendiri terbuat dari kayu jati dan kalimantan yang seluruh pengerjaanya diselesaikan para pengrajin di desa Klidang Lor. "Untuk pengerjaan satu buah miniatur kapal kani, para pengrajin di desa kami paling tidak membutuhkan waktu paling cepat setengah bulan dan paling lama bisa memakan proses sampai 1 bulan miniatur kapal sudah jadi dan siap untuk dipajang," imbuhnya.
Untuk harga miniatur kapal sendiri pihaknya menyebutkan antara Rp300 ribuan sampai Rp13 jutaaan. "Untuk miniatur kapal jenis kursin dengan panjang 1.5 meter dengan lebar 60 centimeter harganya mencapai Rp13 juta harga masih bisa dinego lagi," katanya.
Miniatur kapal tersebut merupakan salah produk unggulan dari Kecamatan Batang yang diwakili oleh Desa klidang Lor yang terdapat paguyuban pengrajin Kapal baik miniatur maupun pembuatan kapal. "Bagi konsumen yang menginginkan miniatur kapal bisa pesan di stan kami atau bisa juga datang ke balai desa Desa Klidang Lor Batang," pungkasnya.(bunda manis)

0 komentar