Diberdayakan oleh Blogger.

Total Tayangan Halaman

Translate

Blogroll

BISNIS ANDA KITA

Rabu, 20 Maret 2013

Tas Produk Lokal Siap Bersaing



PRODUK - Walaupun tas buatan dari daerah tapi tidak kalah bersaing dengan produk luar.

Tas Produk Lokal Siap Bersaing

BATANG - Meskipun berasal dari desa Gumawang Kecamatan Pecalungan, tas Buatan Melia Jaya tak kalah dan siap bersaing dengan produk dari luar. Berbagai pruduk tas yang terbuat dari bahan Mikro salur dan Spon tersebut laris diserbu konsumen.
"Meskipun tas kami buatan dari desa, tapi soal kulitas dan mutu tidak kalah dari pruduk yang bermerk buatan pabrik dan kami siap bersaing dengan mereka," ucap Kuwat, pemilik Melia Jaya Colection saat ditemui Radar dalam Batang Expo.
Dijelaskan dalam pembuatan tersebut pihaknya menggunakan bahan-bahan pilihan dari mikro salur dan spon berkualitas. Didukung dengan tenaga kerja yang handal sehingga produk tas tersebut terjamin kualitasnya. "Dibantu dengan 4 karyawan saya mengerjakan tas-tas ini dengan sebaik-baiknya sehingga nantinya bisa bersaing dengan produk yang dari pabrikan," katanya.
Menurut pihaknya dalam sebulan pihaknya bersama karyawan mampu mengerjakan  sampai 500 buah tas baik untuk ukuran yang besar maupun yang kecil. "Untuk rata-rata tiap karyawan bisa menyelesaikan 90 buah tas per 5 hari untuk jenis tas yang besar," paparnya.
Untuk soal harga pihaknya menyebutkan harga antara Rp15 ribu sampai Rp95 ribu. "Kami juga menjual dengan harga grosir bagi konsumen yang menginginkan jumlah yang banyak," imbuhnya.
Disebutkan dalam gelaran Batang Expo, produk tas yang dijualnya banyak dibeli konsumen. "Alhamdulillah tas yang kami jual dalam Batang Expo kali ini cukup laris," pungkasnya. (bunda manis)

0 komentar