Diberdayakan oleh Blogger.

Total Tayangan Halaman

Translate

Blogroll

BISNIS ANDA KITA

Senin, 24 Agustus 2009

LG Mobile World Cup 2009

JAKARTA - LG Electronics (LG) melalui LG Mobile Communications Indonesia secara resmi mengumumkan dimulainya LG Mobile World Cup 2009. Ini merupakan perhelatan besar tahunan yang dipersiapkan LG untuk mencari orang dengan kemampuan mengetik pesan singkat (short message service) tercepat di seluruh dunia.
Kompetisi ini akan berlangsung sebulan penuh, dimulai 14 Juli kemarin. “Pesan singkat (sms) lebih dari sekedar media untuk menyampaikan informasi, namun pula ada hiburan tersendiri yang didapat dengan menggunakannya. Hal inilah yang ingin kami angkat dalam penyelenggaraan LG Mobile World Cup,” ujar Halim Astono, Marketing General Manager PT LG Electronics Indonesia.
Ajang kompetisi LG Mobile World Cup tahun ini ini menjadi istimewa karena melibatkan 16 negara. Mulai dari Amerika Serikat, Kanada, Spanyol, Portugal, Colombia, China, Rusia, Afrika Selatan, Mexico, Korea, Argentina, Brazil dan Peru. Sedangkan dari Asia Tenggara tercatat diikuti tiga Negara yaitu Indonesia, Vietnam dan Malaysia.
Wakil terbaik masing-masing negara iniakan bertarung memperebutkan gelar tingkat internasional sebagai pengetik sms tercepat di dunia. Sekaligus mencatatkan dalam buku Guinness World Records.
Indonesia, terpilih menjadi negara penyelenggara pertama di Asia Tenggara untuk membuka dan menandai dimulainya gelaran LG Mobile World Cup tahun ini. “Menjadi kebanggaan tersendiri bagi kami untuk memberikan kesempatan bagi orang Indonesia untuk berkompetisi menjadi yang terbaik di dunia,” ujar Halim Astono.
Dalam penyelenggaraan LG Mobile World Cup di Indonesia ini, LG Mobile Communications Indonesia menggandeng Telkomsel sebagai pemimpin dalam industri operator telekomunikasi bergerak di Indonesia sebagai mitra utamanya.
Lebih jauh, LG pun menyadari kemampuan perangkat telekomunikasi bergerak (mobile phone) sudah lebih melampaui daripada sekedar berkirim pesan dan melakukan panggilan. Untuk itulah meskipun gelaran utamanya ada pada ajang pencarian penulis sms tercepat di dunia, penyelenggaraan LG Mobile World Cup tahun ini juga akan diramaikan dengan berbagai kegiatan menyenangkan dimana setiap orang dapat berpartisipasi di dalamnya.
Hal ini sesuai dengan tajuk yang dipilih untuk penyelenggaraan event ini di Indonesia yaitu “Berbagi Ceria Dengan Mobile Technology”. “Kami ingin penyelenggaraan LG Mobile World Cup menjadi sebuah festival besar untuk merayakan era mobile technology. Dengan berbagai kegiatan yang ada, kami berharap event ini dapat mengundang banyak orang untuk berbagi kesenangan di dalamnya,” ujarnya.
”Semakin terbuka kesempatan bagi banyak orang di Indonesia untuk membuktikan diri menjadi yang terbaik dalam putaran final tingkat nasional nantinya,” ujar Halim Astono.(dal)

0 komentar