Diberdayakan oleh Blogger.

Total Tayangan Halaman

Translate

Blogroll

BISNIS ANDA KITA

Senin, 15 Juni 2009

Kru Radar Jajal TVS

MENCOBA - Wartawan Radar Pekalongan saat akan mencoba TVS Apache.

PEKALONGAN - Untuk menjalin kerjasama penjualan antara Radar Pekalongan dengan TVS Motor Pekalongan. Senin (15/6) kemarin diadakan presentasi produk dan test ride TVS di kantor Radar Pekalongan Jalan Irian No 10 Sapuro.
Dari TVS Motor Pekalongan diwakili Head Fleet Project Idris Haryawan, SPV Marketing Elan Toto dan Marketing Corporate Nanda Setiyo.
Idris menjelaskan beberapa kelebihan dari produk motor asal India ini yang sudah malang melintang dibeberapa negara. Sehingga kemampuannya sudah tidak perlu diragukan lagi. "Saat ini untuk Apache dibandrol Rp 17,6 jutaan," jelasnya.
TVS Motor yang membawa produk unggulannya Apache mendapat sambutan antusias dari rekan media ini. Ini terlihat saat sesi uji coba motor, banyak yang ikutan menjajal kemampuan TVS Apache 160 cc ini.
TVS sudah memiliki stang jepit yang dapat disesuaikan sehingga memberikan impresi sporti ergonomis, pegangan kemudi dapat disesuaikan dalam posisi kemudi normal yang nyaman atau posisi balap yang menantang, hal ini yang pertama di kelasnya.
Sementara untuk speedometer, memakai sistem digital dengan 2 penghitung jarak, jam digital, indikator bahan bakar, indikator aki dan pengingat servis. Teknologi yang pertama kali ada di Indonesia.
Kuswandi, wartawan Radar Pekalongan yang melakukan uji coba menuturkan, "TVS Apache tarikannya maut dan enteng. Saya tertarik untuk Apache ini karena tidak kalah dngan motor gede lainnya yang serupa," ungkapnya.
Menurutnya, bodi dari Apache cukup bergaya untuk anak muda. Sehingga bisa dikategorikan sebagai motor yang gaul. "Ini bisa jadi motor gaul, apalagi untuk berburu berita ke wilayah Kajen yang merupakan dataran tinggi," tambahnya. (dal)

0 komentar