Diberdayakan oleh Blogger.

Total Tayangan Halaman

Translate

Blogroll

BISNIS ANDA KITA

Rabu, 17 Juni 2009

Program Perumahan dan Pemukiman dari BMT An-Najah

MELAYANI - Seorang pegawai sedang melayani nasabah yang ingin menabung.

KAJEN - Setiap tahun kebutuhan perumahan di Indonesia semakin meningkat, diantaranya dari Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR) yang tidak mampu untuk mengakses perbankan. Ini membuat BMT An-Najah Cabang Kajen di Jalan Raya Kajen no 453 Kajen, mempunyai gagasan memberikan program baru. Berupa program perumahan dan pemukiman KPRS mikro syariah bersubsisi Menpera.
Tuti, Kepala Cabang BMT An-Najah Kajen menuturkan tujuannya untuk memfasilitasi masyarakat sektor usaha mikro, sektor informal (buruh, karyawan, tenaga honorer) dan sektor formal yang tidak mampu mengakses lembaga perbankan untuk pembangunan dan perbaikan rumah, serta pemberdayaan komunitas rumah.
BMT An-Najah yang berdiri sejak th 1994 dan ada di empat cabang kota Pekalongan ini, sudah mempunyai ribuan nasabah untuk satu produk.
Dijelaskan, persyaratan untuk mendapatkan fasilitas pembiayaan perumahan sangat mudah. Yakni dengan menjadi anggota BMT An-Najah dan memiliki simpanan anggota rumah sehat, belum memiliki rumah namun sudah memiliki tanah. Khusus perbaikan rumah diperuntukkan rumah tidak layak huni, serta belum pernah mendapat subsidi perumahan dari pemerintahan. Disamping itu juga harus melengkapi persyaratan-persyaratan yang berlaku. "Sasaran yang dituju adalah masyarakat berpenghasilan rendah yang memiliki usaha dan penghasilan yang berminat membangun rumah maupun perbaikan rumah," tambahnya.
Dia berharap dengan adanya BMT An-Najah ini, bisa membantu warga Pekalongan mendapatkan rumah khususnya yang ingin mempunyai rumah namun tidak bisa akses perbankan. (anis/dal)

0 komentar