Diberdayakan oleh Blogger.

Total Tayangan Halaman

Translate

Blogroll

BISNIS ANDA KITA

Rabu, 14 Oktober 2009

Diakui Unesco, Batik Kian Laris

RAMAI - Toko Batik Riziq ramai pengunjung tiap harinya apalagi usai diakui Unesco.

PEKALONGAN - Dikukuhkannya batik sebagai salah satu warisan budaya Indonesia pada 2 Oktober yang lalu, menjadikan toko-toko batik yang ada di Kota Pekalongan mengalami peningkatan dalam penjualannya. Salah satunya di toko batik Riziq yang kini kian laris manis saja.
Khozai, pemilik toko batik Riziq yang ada di kawasan Jalan Kertijayan no 5 mengungkapkan, "Sejak dikukuhkannya batik oleh UNESCO pada 2 Oktober lalu, alhamdulillah toko saya semakin ramai pengunjung, dan saya merasa senang sekali," bebernya sembari tersenyum.
Dia menambahkan, dahulu sebelum adanya pengukuhan tersebut mayoritas pengunjungnya merupakan para Pegawai Negeri Sipil (PNS) dari Kota Pekalongan, namun saat ini para pegawai swasta juga banyak yang berbelanja di toko yang menyediakan berbagai macam pakaian batik, baik tulis, cap maupun printing.
Tak hanya warga Kota Santri saja yang kepincut untuk berbelanja di toko tersebut, dari luar kotapun banyak yang ingin memiliki koleksi Batik Riziq ini, bahkan sebagian mereka ada yang menjadi pedagang dadakan. "Banyak lho konsumen saya yang menjadi pedagang dadakan, misalnya mereka membeli sebanyak lima buah untuk diberikan pada keluarganya, namun dari teman-temannya banyak yang menanyakan dari mana dan beli di mana batik yang dikenakannya. Nah di situlah konsumen yang belanja tadi akhirnya kulakan dalam jumlah yang besar untuk kemudian dijual kembali," ucap pria ramah itu.
Dijelaskan, segmen pasar toko ini mulai dari kalangan menengah ke bawah, dan menengah ke atas, dan hampir 75 persen produknya merupakan produksi sendiri, sehingga harganya terjangkau dan bisa bersaing dengan toko-toko lain. Sedang yang lainnya ada juga hasil produksi orang lain. "Kita juga ingin membantu para pedagang batik yang lain mbak, ya bagi-bagi rejeki lah mbak," imbuhnya.
Bahan yang digunakan untuk produk toko Batik Riziq, mulai dari bahan silk, katun, rayon serta paris. Juga ada yang dari dobie, tak ketinggalan dari kain sutra juga disediakan di toko ini. Mengenai kualitas, tak perlu diragukan lagi, karena toko yang kini semakin luas ini sudah sedari dulu kualitasnya sudah terjamin bagus. Terbukti dari banyaknya konsumen yang kembali belanja di toko batik ini.
Produk yang ditawarkan dari toko Batik Riziq ini sangat komplit , semua macam dan jenis produk hampir ada dan tersedia di sini. Mulai dari sprei, lengkap dengan sarung bantal dan sarung gulingnya. Juga menjual tapih, taplak meja dan sarung.
Bicara soal model, pihaknya setiap setengah bulan sekali selalu mengganti model supaya konsumennya tidak jenuh dan ketinggalan mode. "Tiap setengah bulan sekali saya mengganti mode agar tidak ketinggalan jaman, dan konsumen tidak jenuh," pungkas pemilik toko yang sangat ramah dengan para pelanggannya.
Kurnia, salah satu pelanggan Klego mengungkapkan, "Saya sering melewati toko ini, namun baru Saya sudah bertahun-tahun langganan di toko ini, karena murah, barang-barangnya bagus dan kualitasnya juga bagus. Selain itu, modelnya juga selalu ganti sehingga tidak membosankan. Dan satu lagi mbak, pelayannya ramah-ramah jadi saya senang." ujarnya. (anis)

0 komentar