Diberdayakan oleh Blogger.

Total Tayangan Halaman

Translate

Blogroll

BISNIS ANDA KITA

Jumat, 09 Oktober 2009

Ayo Bermain di G-Max

BERMAIN - Beberapa pengunjung arena permainan sedang bermain dengan asyiknya di G-Max.

PEKALONGAN - Akhir pekan merupakan waktu yang tepat untuk berkumpul dengan keluarga tercinta di rumah, namun bagi anda yang ingin menghabiskan liburan namun dengan ongkos yang murah meriah, salah satu arena permainan G-Max bisa dijadikan alternatif bagi anda semua.
Seperti yang dilakukan oleh rombongan keluarga Wachmidah. "Setiap seminggu sekali keluarga saya pasti pergi liburan, entah itu ke pantai, arena permainan, atau ke tempat-tempat wisata lainnya," ucapnya.
Dijelaskan, alasan keluarga yang mengaku berasal dari daerah Karanganyar memilih G-Max ini yakni, dikarenakan selain permainannya bagus dan seru, tiketnya juga murah yaitu hanya seribu rupiah saja. Berbeda dengan arena permainan yang ada di tempat lain.
Selain itu menurutnya, disamping anak-anak bermain di arena permainan G-Max, orang tua juga bisa sekaligus berbelanja kebutuhan sehari-hari, karena dengan berjalan kaki beberapa meter saja, maka sampailah anda pada sebuah swalayan yang menyediakan beragam kebutuhan pangan.
Bayu, Asisten Manajer G-Max menuturkan, "Permainan yang kami sediakan ini bervariasi dan bagus-bagus, siapa saja bisa menikmatinya. Harga tiketnya juga murah kok mbak," ujarnya kepada Radar.
Diantara permainan yang disediakan di G Max seperti mesin boneka, mesin tiket dan mesin koin, mesin dance atau Pump It Up lah yang paling banyak peminatnya. Selain itu juga disediakan permainan mesin mobil-mobilan, serta mesin mobil yang bisa bergoyang.
Tentunya, permainan ini akan membuat anak-anak tidak perlu untuk liburan sampai jauh keluar kota. Sehingga akan lebih efisien dan efektif dalam anggaran keuangan. Liburan menjadi senang dan tidak capek. (anis)

0 komentar