Diberdayakan oleh Blogger.

Total Tayangan Halaman

Translate

Blogroll

BISNIS ANDA KITA

Selasa, 12 Januari 2010

Togamas Diskon 40%

TUNJUKKAN - Karyawati saat menunjukkan salah satu buku koleksi Toko Buku Togamas yang termasuk dalam diskon 40%.

PEKALONGAN - Toko Buku Togamas berusaha menyuguhkan diskon menarik kepada konsumennya. Karena selain untuk menarik konsumen, Togamas hadir dengan konsep diskon seumur hidup serta diskon 40%.
Armi Yuda Setiawan, selaku Kepala Toko Buku Togamas menuturkan, "Toko buku ini konsepnya memang diskon seumur hidup, jadi semua buku yang ada disini pasti diberikan diskon," katanya.
Yuda, begitu panggilannya menambahkan, untuk diskon sangat bervariasi, selain memberikan diskon sebesar 10% pada setiap koleksi buku dari segala macam penerbit, pihaknya juga memberikan diskon yang berbeda-beda, tergantung dari pihak penerbit. "Diskonnya macam-macam sih mbak," imbuhnya.
Dikatakan, potongan harga 40% ini berlaku sejak awal hingga akhir Desember ini, dan menurutnya hal ini juga dilakukan dalam rangka menyambut tahun baru 2010 yang tinggal beberapa pekan lagi. "Ini termasuk promo akhir tahun dari penerbit Bayu Media," tutur pria asal Semarang itu.
Dia memaparkan, penerbit Bayu Media ini menerbitkan berbagai macam ketegori buku diantaranya, buku agama Islam, buku komputer, buku Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB), buku pemasaran, buku manajemen, novel dan sebagainya.
Hidayatul Fitriyani, salah satu karyawan juga menuturkan, buku koleksi penerbit Bayu Media ini cukup diminati masyarakat dan hampir semua kategori buku tersedia. "Penerbitnya udah terkenal sih mbak, ditambah koleksi bukunya bagus dan lengkap, jadi banyak juga masyarakat yang tertarik untuk membeli," katanya.
Wanita yang mengenakan jilbab itu menambahkan, untuk harga relatif. "Kalau harga sih macam-macam ya mbak, tergantung dari bukunya dulu," tutur Wiwid, panggilan akrabnya.
Togamas selalu menyediakan buku yang ter-up date, dengan buku-buku baru yang muncul. Hadirnya Toko Buku Diskon Togamas tentu sangat membantu dalam memasyarakatkan budaya membaca bagi rakyat Indonesia, terutama bagi warga kota santri. (anis)

0 komentar