Diberdayakan oleh Blogger.

Total Tayangan Halaman

Translate

Blogroll

BISNIS ANDA KITA

Senin, 08 Februari 2010

Animal Print Tren 2010

KOLEKSI BARU - Salah satu karyawati saat menunjukkan koleksi terbaru Butik Hot Twin di Jalan Hayam Wuruk Pekalongan, yang belakangan ini dijadikan tren 2010.

PEKALONGAN - Seiring perkembangan mode yang semakin pesat, Hot Twin Boutique Male & Female di Jalan Hayam Wuruk No 28 Pekalongan yang menghadirkan koleksi terbarunya, satu diantaranya model Animal Print yang belakangan menjadi tren tahun 2010.
Seperti disampaikan Vera Shevira, pengelola Hot Twin Boutique Male & Female. "Model di tahun 2010 ini yaitu Animal Print mbak. Dan seperti biasanya, butik kami selalu dengan cekatan menyediakan busana yang sedang in mbak. Seperti ini loh modelnya mbak," katanya sembari memperlihatkan salah satu pakaian model Animal Print.
Lebih lanjut dikatakan, model tersebut menjadi tren 2010, karena belakangan ini banyak masyarakat yang mengenakan model ini, hingga saat inipun masih diminati. "Animal Print ini coraknya menyerupai binatang, dan modelnya sangat bagus," terang Vera.
Dijelaskan, berbeda pada tahun-tahun sebelumnya, masyarakat terutama kaum remaja dan ABG sekarang ini sudah berani mengenakan baju yang tidak matching atau berani tabrak warna dan lebih chick.
"Sekarang orang udah berani main tabrak warna, beda dengan beberapa tahun yang silam. Dan sekarang ini orang lebih berkreasi dan lebih pintar lagi untuk menciptakan suatu gaya dalam berpakaiannya sendiri-sendiri," terang Vera.
"Nggak cuma itu, mereka juga sekarang lebih bebas berekspresi, bahkan mereka bisa menciptakan suatu tren tersendiri yang menunjukkan kepribadiannya," imbuhnya. Hal tersebut menjadikan seseorang itu tampil semakin percaya diri.
Selain Animal Print, model Harajuku style juga menjadi tren tahun ini, yang peminatnya didominasi oleh kaum remaja dan ABG yang berani tampil beda, gaul, keren dan trendy. (anis)

0 komentar