Diberdayakan oleh Blogger.

Total Tayangan Halaman

Translate

Blogroll

BISNIS ANDA KITA

Jumat, 20 November 2009

G-Max Jadi Arena Bermain Favorit

ASYIK - Dua orang pengunjung sedang asyik bermain permainan Pump It Up saat berada di G-Max.

PEKALONGAN - Murahnya harga tiket penukaran dan banyaknya permainan yang disediakan, menjadikan arena permainan G-Max sangat diminati dan dijadikan arena bermain paling favorit bagi warga.
Seperti yang dituturkan salah satu pengunjung asal Karanganyar, Miftakhul Falah. "Kami sekeluarga sering ke sini, hampir setiap minggu deh kayaknya. Harga koinnya murah sih mbak cuma seribu," ungkapnya yang pada saat itu datang bersama istri dan kedua putrinya.
Falah, begitu penggilan akrabnya menambahkan, selain itu banyaknya permainan yang disediakan membuat kedua putrinya, yang masing-masing duduk di bangku Sekolah Dasar (SD) dan Playgroup, betah dan senang bermain di G-Max.
"Mbak liat aja sendiri, mereka asyik bermain dan pernah saking betahnya main mereka tidak mau saya ajak pulang, terpaksa deh saya yang ngalah," katanya.
Diungkapkan, G-Max merupakan arena favorit bagi keluarga tercintanya. Tak hanya itu, masyarakat Pekalongan pun banyak yang berkunjung dan mereka menyukai arena permainan murah ini. Asisten Manager G-Max, Anugerah Bayu mengatakan, bisa dipastikan dalam setiap harinya pasti ramai dikunjungi warga, apalagi bila musim liburan sekolah tiba. "Meski hari-hari biasa pengunjungnya tetap ramai, tapi lebih ramai lagi bila musim liburan," paparnya.
G-Max menyediakan beragam arena permainan diantaranya, Slam and Jump, mesin koin, mesin boneka, Fun Cube dan sebagainya. Untuk bisa menikmati permainan ini konsumen cukup membeli dan menukarkan koin hanya seharga Rp 1.000 per koinnya. "Harga koin di sini murah, cuma seribu aja mereka bisa main sesukanya," tandas Bayu. (anis)

0 komentar