Diberdayakan oleh Blogger.

Total Tayangan Halaman

Translate

Blogroll

BISNIS ANDA KITA

Selasa, 24 November 2009

SR Akan Gelar Ajang Kompetisi

Anton Sutoto

PEKALONGAN - Belakangan ini, Sri Ratu Merdeka yang merupakan pusat perbelanjaan di kota santri rutin menggelar event yang disajikan dalam bentuk berbeda. Kali ini, ajang kompetisi yang bakal digelar dikemas dalam "Gaze Dance And Singing Competition", yang akan digelar pada Sabtu, (21/11) di Pasar Raya Sri Ratu Pekalongan, mulai pukul 15.00 WIB sampai selesai.
Supervisor Pasar Raya Sri Ratu Anton Sutoto menjelaskan, pihaknya rutin menggelar event agar pihaknya bisa lebih dikenal dan dekat lagi dengan costumernya. "Kami ingin lebih dekat lagi sama konsumen, selain itu untuk lebih mengenalkan produk-produk kepada mereka, terutama Cressida yang sebentar lagi bakal menggelar even," terangnya.
Disamping itu, tambah Anton sapaan akrabnya, kegiatan juga merupakan salah satu media promosi agar konsumen tertarik berbelanja di Sri Ratu. "Salah satu tujuannya ya untuk menarik konsumen, dengan begitu akan meningkatkan omzet kami, ya kan mbak," tambahnya. Dijelaskan, kompetisi Gaze Dance And Singing, yang bakal digelar tersebut di selenggarakan oleh beberapa nama merk fashion yang cukup terkenal, diantaranya Cressida, Fit-U dan Damor.
Ajang kompetisi tersebut berlaku untuk umum, mulai usia 13 hingga 19 tahun dengan biaya administrasi sebesar Rp 20 ribu per peserta. Untuk lomba dance, dibatasi 3 hingga 7 orang peserta dalam satu tim.
Informasi lebih jelas, ada baiknya anda berkunjung ke Sri Ratu Merdeka, dan bila berminat bisa langsung mendaftarkan diri atau timnya untuk ikut berkompetisi. Akan bertindak sebagai juri, pihak Sri Ratu bakal menghadirkan artis Arzeti Bilbina dan Jamal Hasan. Bahkan untuk lebih menyemarakkan acara, pihaknya akan menghadirkan artis Kiki Farel dan Fendy Chow sebagai model image Cressida. Serta Bagus sebagai MC (Master Of Ceremonial). Anda ingin menyaksikan, datang saja ke Sri Ratu pada Sabtu, (21/11) mendatang yang pastinya bakal seru. (anis)

0 komentar