Diberdayakan oleh Blogger.

Total Tayangan Halaman

Translate

Blogroll

BISNIS ANDA KITA

Selasa, 24 November 2009

Helm Bercorak Diminati

HELM - Ragam warna, corak dan model helm tersedia di Toko Pasundan Helm.

PEKALONGAN - Meningkatnya jumlah pengguna sepeda motor yang semakin pesat, menjadi suatu peluang tersendiri bagi para pelaku bisnis. Mereka memanfaatkan dengan memproduksi helm bercorak yang cukup diminati dan mulai ramai dipasaran, karena helm merupakan salah satu perlengakapan yang penting dalam berkendara.
Rizal, pemilik Toko Pasundan Helm menuturkan, baru-baru ini banyak bermunculan produk helm dengan berbagai macam corak. Masyarakat juga banyak yang berminat, mayoritas dari kalangan ABG dan remaja. "Seperti helm motif ini mbak, banyak anak-anak remaja yang suka, karena model gambarnya kali ya mbak," tuturnya sembari memperlihatkan salah satu model helm yang saat ini sedang ngetren.
Dijelaskan, helm itu produk dari Ainon yang baru muncul dan dibandrol dengan harga Rp 150 ribuan. Motif helm tersebut kebanyakan bergambar tokoh-tokoh kartun atau lakon salah satunya Samurai X dan sebagainya. "Kebanyakan gambarnya kartun sih mbak," katanya. Dia menambahkan, meskipun helm tersebut belum memenuhi Standar Nasional Indonesia (SNI), namun peminatnya cukup banyak karena sebagian dari mereka ingin memiliki helm tersebut karena motifnya yang unik dan bagus. Percaya atau tidak, hal itu bisa menjadikan si pemilik tampil percaya diri saat meluncur di jalanan.
Ditambah dengan adanya peraturan yang mewajibkan para pengendara sepeda motor untuk memakai helm, suka atau tidak mereka harus memakainya dan tidak sedikit dari mereka mengenakan helm dengan unsur terpaksa.
Nah, untuk menghilangkan unsur 'keterpaksaan' tersebut, warga lebih condong untuk membeli helm dengan motif yang unik tadi ketimbang halm biasa. Karena hal tersebut membuat pengendara motor ingin selalu memakai helm kesukaannya jika ingin bepergian baik dekat ataupun jauh. Dengan begitu, juga bisa membantu program dari pemerintah tentang kewajiban menggunakan helm bagi setiap pengendara untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan. (anis)

0 komentar