Diberdayakan oleh Blogger.

Total Tayangan Halaman

Translate

Blogroll

BISNIS ANDA KITA

Kamis, 10 Januari 2013

Bunga Plastik nan Menawan



RAPIKAN - Setiap hari, dari pagi sampai sore Lianti menjajakan bunga hias di pinggir jalan.

Bunga Plastik nan Menawan

PEKALONGAN - Bunga dari plastik saat ini sedang digemari banyak orang. Bentuknya yang bagus dan menawan membuatnya cocok untuk hiasan di tempat tinggal maupun tempat usaha. Cara merawatnya yang mudah tanpa perlu disiram memuatnya semakin disukai.
Demikian diungkapkan Lianti, salah satu pedagang bunga plastik yang menjualnya di pinggir jalan Kartini Pekalongan. "Bagi sebagian orang hiasan untuk tempat tinggal maupun tempat usaha cukup penting. Terutama kaum hawa, tentu menyukai bunga untuk menghiasi tempatnya," tuturnya ramah.
"Walaupun saya baru beberapa hari ini berjualan disini, pembelinya cukup lumayan. Dan rata-rata memang kaum hawa, dari yang muda sampai ibu-ibu rumah tangga," lanjut gadis asal Kalibening Batang tersebut ramah.
Diungkapkan yang memiliki ide berjualan bunga pastik dipinggir jalan adalah bosnya Fanny, warga Jalan Sulawesi Pekalongan. "Kalau kulakan barangnya dari Yogyakarta mas. Selain berjualan di tempat ini, ada beberapa rekan saya juga berjualan dengan cara sama di beberapa jalan di Pekalongan," ungkapnya.
Mulai berjualan dari pukul 09.00 sampai 17.00, setiap hari penjualannya cukup lumayan. Bisa laku 40 sampai 50 batang bunga hias aneka macam. Satu kostumer membeli bunga rata-rata 10 sampai 15 batang, kadang dengan pot kadang juga tidak karena di rumah sudah memiliki.
Per batang dijual bervariasi sesuai dengan kerumitan dan jenisnya, paling murah dijual Rp5.000, Rp7.500, Rp10.000 sampai yang paling mahal dengan bentuk bunga Tulip seharga Rp40 ribu per batang.
Bentuk dan tampilannya yang unik dan bagus, membuat bunga tersebut menarik jika ditaruh di dalam rumah. Batang bunga dibuat dari bambu khusus yang dibentuk melengkung unik. Untuk bunga maupun daun dari plastik. Dalam satu tangkai bisa terdiri dari bunga saja, daun saja atau variasi keduanya.
Untuk memajangnya, bisa ditaruh di pot berukuran besar. Di tempat itu juga menyediakan aneka macam pot, dijual juga beragam sesuai jenis dan ukuran. Semakin besar dan unik juga semakin mahal. Dari harga Rp70.000 sampai Rp300.000 untuk yang paling mahal. Sedang yang terbuat dari rotan rata-rata hanya dijual seharga Rp85 ribu saja. (bunda manis)

0 komentar