Diberdayakan oleh Blogger.

Total Tayangan Halaman

503067

Translate

Blogroll

BISNIS ANDA KITA

Minggu, 06 Januari 2013

Risqi Fashion, Murah Berkelas



PILIH - Membuka toko pakaian di dalam kampung ternyata juga cukup laris manis.

Risqi Fashion, Murah Berkelas

LANDUNGSARI - Toko pakaian tidak harus di pasar atau pusat perbelanjaan, di dalam kampung jika dikelola dengan baik juga bagus prospeknya. Seperti yang dilakukan Ahmad, pemilik Risqi Fashion di Jalan Ki Hajar Dewantoro nomor 130 Landungsari Pekalongan. Dengan prinsip menjual produk murah namun berkelas, ternyata konsumennya semakin meningkat.
"Saya menjual produk sesuai dengan pangsa pasarnya, dari yang murah meriah sampai menengah ke atas. Alhamdulillah semua barang laku terjual sesuai dengan peminatnya," jelasnya.
Di tokonya, rata-rata pakaian yang dijual diatas harga Rp50 ribu untuk pakaian menengah ke atas. Juga disediakan pakaian harga murah meriah, yang dijual dibawah Rp20 ribu dan untuk beberapa kostumer cukup meminatinya.
Diungkapkan, awal jualan pakaian dilakukan di pasar tiban yang ada di Pekalongan. Setelah dirasa cukup banyak peminatnya, beberapa bulan kemarin dirinya punya ide buka toko di rumah untuk melayani konsumen di sekitar rumahnya, hingga ternyata responnya cukup bagus sampai sekarang.
"Kalau di pasar tiban ukuran yang diinginkan kostumer tidak sesuai, bisa datang di rumah kami untuk mencari yang cocok dan memilih sendiri karena pilihannya lebih banyak," terangnya.
Sementara itu, jelang datangnya bulan lebaran penjualan bajunya juga cukup meningkat drastis, sehingga keuntungannya saat ini juga lumayan. Beberapa waktu ini baju model gamis laku keras di toko maupuan saat berjualan di pasar tiban.
"Padahal harga baju gamis yang kami jual cukup mahal, diatas Rp200 ribuan, namun kostumer tetap senang dan mau beli kami. Semoga ini akan terus berlangsung sampai lebaran nanti," harapnya. (*)

0 komentar